Puasa Syawal adalah puasa sunnah yang dilakukan setelah selesai menjalankan ibadah puasa Ramadan.
Puasa Syawal dilakukan selama 6 hari pada bulan Syawal.
Meskipun tidak diwajibkan, namun kita dianjurkan untuk dapat melaksanakan puasa sunnah ini, karena puasa Syawal memiliki banyak keutamaan dan keistimewaan bagi umat Islam.
Oleh karena itu, sangat penting untuk mengetahui kapan waktu pelaksanaan puasa Syawal agar dapat menjalankannya dengan tepat waktu dan mendapatkan manfaat yang optimal dari ibadah sunnah ini.
Dalil Puasa Syawal
Dianjurkannya puasa Syawal merujuk pada perkataan Nabi Muhammad SAW yang diriwayatkan oleh Abu Ayyub Al Anshari, Rasulullah bersabda:
مَنْ صَامَ رَمَضَانَ ثُمَّ أَتْبَعَهُ سِتًّا مِنْ شَوَّالٍ كَانَ كَصِيَامِ الدَّهْرِ
“Siapa yang berpuasa pada bulan Ramadhan, kemudian mengikuti dengan enam hari di bulan Syawal, maka ia seakan-akan berpuasa sepanjang tahun.” (HR. Muslim no. 1164).
Waktu Pelaksanaan Puasa Syawal dan Batasannya
Merujuk pada hadits di atas, waktu pelaksanaan puasa Syawal adalah kapan saja sepanjang masih dalam bulan Syawal, kecuali tanggal 1 Syawal, karena pada tanggal 1 Syawal kita melaksanakan idul fitri dan kita diharamkan berpuasa saat hari raya idul fitri.
Itu artinya, kamu bisa mulai puasa Syawal mulai dari tanggal 2 Syawal.
Berdasarkan konversi kalender Hijriah ke Masehi, maka puasa Syawal tahun 2023 dilaksanakan mulai Sabtu, 22 April 2023 (2 Syawal) hingga akhir bulan Syawal yang jatuh pada Sabtu, 20 Mei 2023 (30 Syawal).
Puasa Syawal dapat dilakukan dengan dua cara, kamu bisa melakukannya 6 hari terturut-turut atau memilih hari mana saja yang penting jumlahnya 6 hari dan masih berada di bulan Syawal.
Baca juga: Niat Puasa Syawal 6 Hari Sesuai Sunnah Beserta Artinya
Itulah waktu pelaksanaan puasa Syawal tahun 2023 ini, semoga dengan melaksanakan puasa Syawal, kamu bisa mendapatkan pahala berpuasa setahun penuh sesuai sabda Rasulullah SAW. Aamiin.
Jangan lupa untuk bagikan artikel ini kepada teman, sahabat hingga keluarga, karena bisa jadi mereka juga memerlukan informasi ini.
Wallahualam bish-shawab.